23 Desember 2025
Pastikan Stok Aman dan Harga Stabil, Menko Pangan RI Tinjau Pasar Indrakila Kebumen Jelang Nataru
Kebumen, 23 Desember 2025 – Menteri Koordinator Bidang Pangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan,
meninjau Pasar Indrakila, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, Selasa, 23 Desember
2025. Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan distribusi pangan berjalan lancar,
ketersediaan stok aman, serta harga kebutuhan pokok tetap stabil menjelang Natal
dan Tahun Baru (Nataru).
Dalam peninjauan tersebut, Menko Pangan memantau langsung ketersediaan dan
harga sejumlah komoditas utama. Tercatat, harga cabai berada di kisaran Rp50.000
per kilogram, ayam Rp37.000 per kilogram, beras SPHP Rp12.500 per kilogram, dan
ikan sekitar Rp20.000 per kilogram.
Pemerintah terus memperkuat kebijakan pengendalian harga dan pasokan pangan
guna memastikan kebutuhan masyarakat tetap terpenuhi, terutama pada momentum
meningkatnya permintaan menjelang akhir tahun.
Salah satu pedagang Pasar Indrakila, Ayu, menyampaikan bahwa kondisi stok dan
harga masih relatif stabil. “Stok aman dan harga masih normal,” ujarnya.
Kunjungan ini menegaskan kehadiran pemerintah dalam menjamin ketersediaan
pangan yang cukup, distribusi yang lancar, serta harga yang terjangkau bagi
masyarakat.
Unduh Lampiran : Lampiran
#menteri-koordinator-bidang-pangan
#kementerian_koordinator_bidang_pangan
6 Views